Thursday, 7 April 2011

HOKAGE PERTAMA

Hashirama Senju (Shodaime Hokage) Hokage Pertama
  • Umur : -
  • Tanggal Lahir : -
  • Desa : Konoha Gakure ( Desa daun Tersembunyi).
  • Golongan darah : -.
  • Warna mata : Hitam.
  • Warna rambut : Hitam.
  • Tinggi : 185 cm.
  • Berat : 74 kg.
Nama aslinya tidak diketahui karena tidak ada yang menyebut namanya. Tetapi sebagian besar masyarakat Konohagakure selalu menyebut dia hokage pertama. Dia memiliki banyak sejarah sangat penting dan legenda. Menurut manga Naruto chapter 386, dialah yang pertama kali mendirikan desa Konohagakure bersama Uchiha Madara. Menurut sumbernya, 60 tahun yang lalu, dia sebagai pemimpin kelompok ninja daun bersama beberapa anggotanya yang memasuki hutan ada dekat Desa dihuni sebagian masyarakat pemuja dewa api kelak jadi Desa Konohagakure. Dia memiliki kekuatan elemen ada dua macam, yaitu elemen air dan tanah yang bercampur menghasilkan kayu sebagai pohon-pohonan yang disebut jurus Mokuton Hijutsu. Kekuatan ini yang dapat dipakai untuk mengendalikan biju seperti Yamato, ketua kelompok Naruto mengendalikan Naruto berjubah siluman rubah berekor empat dalam manga Naruto chapter 296. Jurusnya berhubungan dengan pohon bisa dibilang sangat kuat dan berbahaya bagi musuh dalam pertarungan. Dia pernah memakai jurus Mokuton Hijutsu sebagai jurus legendaris karena jurus itu dulu yang melahirkan desa Konohagakure saat berakhirnya perang ninja. Jurus itu dipakai saat melawan Sarutobi (Hokage Ketiga) setelah Orochimaru membangkitkannya.
Setelah desa Konohagakure didirikan, ketenangannya diganggu musuh sehingga dia berhadapan dengan beberapa musuh ninja kelas S, yaitu
Uchiha Madara (lihat gambar di samping), Kakuzu, dan Zetsu. Uchiha Madara dulu teman baik Hokage Pertama tetapi tidak lama kemudian menjadi musuh karena dia membenci Hokage Pertama terpilih jadi pemimpin desa Konohagakure. Dialah pertama kali membentuk organisasi baru bernama “Akatsuki”. Sampai dia bersama anggotanya, Kakuzu ikut serta dalam menghancurkan desa Konohagakure. Kekacauan itu membuat Hokage Pertama marah dan bertarung dengan Uchiha Madara di tempat yang kelak jadi air terjun dinamakan Shuumatsu no Tani (Valley of The End). Di situlah pertarungan antara Naruto dengan Sasuke di tempat itu setelah pertarungan antara Hokage Pertama dengan Uchiha Madara. Akhirnya, Hokage Pertama berhasil membunuh Uchiha Madara tetapi Uchiha Madara masih hidup dan bertahan sampai Naruto sudah besar. Sayangnya, Hokage Pertama tidak mengetahui dia masih hidup karena dia menglaim Uchiha Madara sudah mati setelah dikalahkan hokage pertama. Tetapi malah pemimpin Akatsuki Pein dan Uchiha Itachi bilang dia masih hidup. Tetapi tidak jelas alasan Uchiha Madara tidak mati. Sebelum bertarung dengan Uchiha Madara, Hokage Pertama pernah berhadapan dengan Kakuzu tetapi mereka tidak dapat mengalahkannya karena dia memiliki kekuatan jurus berhubungan dengan pohon itu cukup merepotkan mereka. Dia mempunyai anggota keluarga, yaiut saudara Hokage Kedua, cucu cewek Tsunade (Hokage Kelima) dan cucu cowok Nawaki. Juga memiliki murid, yaitu Sarutobi kelak jadi Hokage Ketiga, Homura, dan Koharu, keduanya jadi penasehat Konohagakure. Sarutobi adalah salah satu murid paling favorit Hokage Pertama dan Hokage Kedua. Kematian Hokage Pertama banyak menjadi pertanyaan bagi murid-murid Konohagakure masa Naruto hidup karena alasan kematian Hokage Pertama tidak jelas. Akan tetapi, menurut perkataan Kakuzu dalam manga Naruto chapter 336, dia yang membunuh Hokage Pertama dengan mengambil jantung. Apa perkataan Kakuzu itu benar? Masuk Akal?

Tuesday, 5 April 2011

TENTANG NEJI HYUGA


Neji merupakan anggota dari klan Hyuuga yaitu klan yang dapat menggunakan jurus pupil ( doujutsu) yaitu byakugan yang merupakan salah satu dari 4 teknik mata terhebat (Rinnegan, Sharingan, Byakugan,). Teknik ini (byakugan, red) bisa melihat titik chakra dan menembus benda-benda. Dia adalah anggota dari keluarga cabang (golongan bawah) atau disebut bunke. Statusnya ini tidak mempengaruhi skill bertarung miliknya yang bahkan lebih hebat dari Hinata, saudarinya dari klan utama (golongan atas). Dia menaruh dendam pada souke atau klan utama karena mereka telah mengorbankan ayahnya untuk melindungi rahasia kemampuan byakugan. Ternyata ayahnya menawarkan diri secara sukarela dan menggantikan ayah Hinata.

Dia ditempatkan dalam tim bersama Lee dan Tenten dibawah bimbingan Gai. Dia dijuluki sebagai terkuat diantara Genin karena kemampuan byakugan dan jyuuken, yaitu bentuk serangan lembut yang langsung menghancurkan organ dalam musuhnya.Saking hebatnya,Tenten sering memujinya.

Ketika Ujian tertulis dilaksanakan, Neji menggunakan kemampuan Byakugannya untuk “mencontek secara terhormat” sesuai instruksi pengawas ujian tersebut. Setelah lolos karena Naruto, dia lalu mengikuti ujian kedua yaitu survival. Lee dari Tim Neji sempat membantu tim naruto yang diserang oleh ninja Oto.

Setelah memasuki babak penyisihan, Neji berhadapan dengan Hinata, saudari se-klannya. Dia dengan kejam menghajar Hinata sampai terluka parah. Naruto yang melihat hal tersebut benar-benar berang dan mengatakan akan menghajarnya bila berhadapan di babak selanjutnya. Ketika babak utama dilaksanakan, ternyata Naruto dan Neji bertemu dan bertarung. Awalnya Naruto kesulitan karena jurus kaiten ( memutar chakra menjadi pelindung di sekelilingnya ) dan pukulan 64 titik miliknya. Naruto yang kehabisan chakra melepas chakra siluman dalam tubuhnya dan berhasil mendesak Neji. Naruto lalu mengalahkan Neji dengan berpura-pura pingsan dan menyerangnya dari bawah tanah. Neji akhirnya sadar bahwa orang gagalpun masih bisa mengalahkan orang jenius dengan kerja keras.

Neji akhirnya mengetahui bahwa ayahnya telah menawarkan diri untuk berkorban, bukan dipaksa oleh ayah Hinata. Dia pertama kalinya merasa bebas dari belenggu souke dan bunke.

Neji bergabung dengan Naruto untuk mengejar Sasuke yang dibawa oleh ninja Oto untuk menemui Orochimmaru. Ditengah perjalanan, dia melawan salah satu ninja yang bernama Kidomaru. Dia menggunakan jaring dari air liur yang bisa mengeras sebagai senjata. Dia juga bisa memanggil ratusan laba-laba baik besar maupun kecil. Setelah pertarungan sengit dan hampir merenggut nyawa Neji karena perutnya yang berlubang ditembus panah, akhirnya dia bisa dikalahkan dan Neji kehilangan kesadaran].

BIOGRAFI UCHIHA SASUKE


Sasuke ini juga teman satu tim Naruto selain Sakura. Ia adalah ninja ganteng & berbakat yang selalu menyendiri dan jarang gaul. Sikapnya yang dingin serta kemampuan bertarungnya yang tinggi membuatnya digilai banyak cewek dikonoha terutama Sakura. Sasuke punya masa lalu yang kelam seperti Naruto, ia
terbiasa hidup sendirian; tanpa teman dan keluarga. Tujuannya menjadi ninja yang kuat adalah untuk membunuh Itachi Uchiha, kakak kandungnya, yang bertanggung jawab atas kematian seluruh anggota keluarganya.

Dalam seri Naruto, Sasuke merupakan anak kedua Kepala Pasukan Keamanan Konohagakure, Fugaku Uchiha. Sasuke memiliki kakak bernama Itachi Uchiha, seorang ninja yang dihormati seluruh desa sebagai jenius yang menyelesaikan pendidikan sebagai genin pada usia 7 tahun, menguasai Sharingan pada usia 8 tahun, lulus ujian Chuunin pada usia 10 tahun, dan menjadi kepala pasukan ANBU pada usia 13 tahun. Klan Uchiha menghormati Itachi dan memberi harapan penuh kepadanya sebagai penghubung antara desa dan klan. Ayah Sasuke, Fugaku Uchiha memberikan perhatian lebih kepada Itachi, sehingga membuat Sasuke sedikit iri kepada kakaknya.
Setelah kejadian antara Itachi dan beberapa anggota klan Uchiha lainnya, hubungan antara ayah Sasuke dan Itachi menjadi sedikit renggang. Itachi menjadi lebih menakutkan dan mempertanyakan keberadaan dirinya sebagai “wadah” (utsuwa) klan. Selama waktu itu, ayah Sasuke kemudian mengajari Sasuke sebuah jurus berelemen api, yaitu Goukakyuu no Jutsu. Sasuke dapat menguasai jurus tersebut dalam waktu satu minggu, membuat ayahnya terkejut dan akhirnya mengakui Sasuke sebagai anggota klan Uchiha yang sebenarnya. 

Ayah Sasuke juga memperingatkan agar kelak Sasuke tidak mengikuti jejak kakaknya. Tidak lama setelah hari itu, Sasuke menemukan seluruh anggota klannya habis dibunuh oleh Itachi, termasuk ayah dan ibunya. Itachi mengatakan bahwa Sasuke tidak ada harganya untuk dibunuh. Dalam komik Naruto volume 25, Itachi mengatakan bahwa Sasuke dibiarkan hidup karena dia selalu ingin mengalahkan Itachi. Itachi juga memberitahukan rahasia dan sejarah tersembunyi di balik mata merah Sharingan. Itachi berkata bahwa untuk menguasai Mangekyou Sharingan, Sasuke harus membunuh teman terdekatnya. Kemudian, mendadak Sasuke jatuh tersungkur lalu terbangun di Rumah Sakit Konoha. Kemudian Sasuke pergi menuju ke kuil Nakano dan menemukan rahasia yang diberikan Itachi. Mulai saat itu, Sasuke memutuskan bahwa dia hidup hanya untuk membunuh Itachi.

BIOGRAFI SAKURA HARUNO



Sakura Haruno adalah salah satu tokoh fiksi dari seri manga & anime Naruto. Dia adalah seorang ninja wanita yang tergabung dalam Tim 7 bersama Naruto Uzumaki dan Sasuke Uchiha dibawah bimbingan Kakashi Hatake. Dia juga adalah seorang ninja medis dibawah bimbingan Tsunade.

Sakura Haruno adalah seorang kunoichi (ninja wanita) yang tergabung dalam Tim 7 bersama Naruto Uzumaki dan Sasuke Uchiha dibawah bimbingan Kakashi Hatake. Dia sangat menyukai Sasuke sehingga dia sangat senang ketika tahu bahwa dia dan Sasuke tergabung dalam Tim 7, tetapi dia sangat menyayangkan Naruto yang masuk dalam tersebut. Karena dia tidak begitu suka dengan Naruto yang ternyata menyukai dirinya.
Namun, ketika Sasuke pergi meninggalkan Konoha, Sakura mulai berusaha menjadi ninja yang hebat. Dia berguru kepada Tsunade dan akhirnya menjadi seorang ninja medis yang andal.

Sakura adalah seorang gadis yang cantik dan baik, namun karena rasa sukanya pada Sasuke sifat buruknya mulai muncul. Dalam Tim 7, dia selalu menghebatkan Sasuke dan menjelekkan Naruto. Itu dikarenakan Naruto yang menyukainya. Tetapi seiring berjalannya waktu, Sakura mulai mengerti perasaan Naruto.
Sakura sangat pintar dan bisa mengendalikan cakranya dengan sempurna. Meski awalnya lemah, akhirnya dia bisa jadi semakin kuat. Karena dia berguru ninjutsu dan ilmu medis pada Tsunade. Dengan berbekal kedua keahlian ini, Sakura dapat bertarung dengan lebih fleksibel dan efisien. Di Naruto Shippuden, Sakura lebih tenang dan mampu mengendalikan perasaan.
Sakura memiliki seorang rival, Ino Yamanaka. Mereka bertanding untuk mendapatkan Sasuke. Dulu, mereka adalah sahabat, namun ketika Sakura mengetahui bahwa Ino menyukai Sasuke juga, Sakura memutuskan untuk tidak bersahabat lagi dengan Ino untuk menghindai sakit hati dan kesalahpahaman. Pada Naruto Shippuden, mereka kembali berteman.

Sakura adalah anak kesayangan guru-gurunya karena otaknya yang encer dan kemampuannya mengendalikan cakra dengan sempurna. Keahlian ini bahkan melampaui rekan-rekannya, Sasuke Uchiha dan Naruto Uzumaki.
Selain mengendalikan cakra, Sakura juga memiliki kemampuan medis. Hokage IV, Tsunade, bahkan mengakui kemampuannya sejak Sakura berguru selama seminggu padanya. Murid terakhirnya yang sebanding atau lebih kurang daripada Sakura hanya Shizune.
Menurut Kakashi dan Tsunade, serta ninja-ninja senior lainnya, Sakura mempunyai bakat Genjutsu yang seimbang atau lebih baik dari pemilik mata Sharingan, yaitu klan Uchiha yang legendaris dan Kakashi. Meski belum pernah dipakai oleh Sakura, kemampuannya telah diakui sampai keluar desa Konoha. Kekuatan Sakura yang sangat besar dan sifatnya menyerupai Tsunade. Jiraiya bahkan menganggapnya sebagai “Tsunade II”, emosi dan kekuatannya memang sama persis. Kekuatan inilah yang membuat Sakura dapat membelah tanah dan membuat Kakashi terkejut dan terpana. Naruto bahkan mengurungakan niatnya menggoda Sakura.



BIOGRAFI NARUTO


Seorang ninja dari desa Konoha (salah satu desa militer terkuat di dunia ninja). Naruto adalah putra dari Hokage ke-4 yang bernama Minato Namikaze Naruto digambarkan sebagai ninja yang bersemangat, ceria, hiperaktif kikuk, lugu, dan ambisius dalam meraih cita-citanya untuk menjadi Hokage. Dalam tubuh Naruto tersegel seekor monster rubah ekor 9. Karena monster yang ada dalam tubuhnya itulah, ia dijauhi oleh penduduk desa di masa kecilnya, hingga ia bertekad menjadi Hokage agar diakui di desa itu. Naruto juga menjadi incaran ninja-ninja yang menginginkan , — kekuatan Kyuubi. si rubah ekor 9. Naruto naksir berat sama Sakura Haruno, tapi cintanya bertepuk sebelah tangan coz Sakura lebih menyukai Sasuke. hahaha… kasihan deh loe!!

Naruto adalah ninja paling heboh nomor 1 di desa Konoha karena dia dengan menggunakan taju dan. Dia adalah orang yang ceria, hiperaktif, kikuk, sok tahu, dan tidak tahu malu. Naruto kurang memiliki kecakapan dalam bertarung. Dia juga sebenarnya tidak memiliki ilmu yang tinggi. Dia sifatnya gegabah. sering melawan musuh tanpa pemikiran panjang. Namun seiring dengan perjalanan yang dilaluinya, dia mulai mendapatkan pengalaman-pengalaman baru yang memberikannya pengetahuan tentang taktik serta tehnik bermain yang baik. Naruto juga memiliki Cakra dengan jumlah yang sangat banyak dalam dirinya, terutama setelah dia mempelajari bagaimana cara mengontrol chakra kyuubi yang merupakan suatu cakra yang sangat besar dari sanin konoha yang bernama Jiraiya(sennin mesum). Di dalam tubuhnya, bersemayam Kyubi, rubah berekor sembilan yang berkekuatan besar.
Nama Ibu: Uzumaki Kushina, dari Uzumakigakure(desa Pusaran Air), dengan karakteristik cantik, tomboy,pantang menyerah, dan berambut merah.
Nama Ayah: Namikaze Minato, dari Konohagakure(desa lindungan daun), alias Hokage ke-4,dengan karakteristik tampan,baik hati dan tidak sombong,dan berambut kuning sama seperti Naruto.
Dua belas tahun sebelum Naruto lulus dari akademi ninja, monster yang berbentuk rubah berekor sembilan, Kyuubi, meneror desa Konohagakure. Hokage ke-4 yang saat itu memimpin desa, mengurung dan menyegel si Rubah ekor sembilan ke dalam tubuh Naruto. Tapi sayangnya, Hokage ke-4 tewas dalam ritual penyegelan itu.

Dengan penyegelan yang dilakukannya, Hokage ke-4 berharap Naruto akan dipandang sebagai seorang pahlawan, yang terpaksa ditumbalkan untuk mengurung monster itu. Tapi sayangnya hal itu tidak terjadi. Banyak penduduk Konohagakure beranggapan bahwa Naruto tak lebih dari bocah setan pewaris darah rubah ekor sembilan yang pernah menyerang mereka, sehingga mereka membenci dan menjauhinya.

Template by:

Free Blog Templates